banner ads banner ads banner ads banner ads banner ads

Hasil Pertandingan Piala Dunia Grup E: Jepang Sisihkan Denmark

Friday, June 25, 2010

Sejarah baru tercipta bagi The Blue Samurai setelah berhasil menyingkirkan The Danish Dynamite. Jepang yang selama ini gagal lolos dari fase penyisihan piala dunia di tanah asing, kini berhasil memecah kebuntuan dan membuktikan kemajuan pesatnya di olahraga yang sangat populer di kalangan kaum adam ini.

Pertandingan berlangsung dengan sangat seru karena ini adalah partai hidup mati kedua tim. Kedua tim menurunkan pemain terbaik mereka untuk meraih poin penuh pada pertandinagn ini. Terlihat dari kubu Denmark, Tommason dan Bendtner ditandemkan untuk meraih hasil maksimal. Sedangkan Jepang masih mengusung tim yang sama ketika mereka dikalahkan Belanda kemarin.

Peluang pertama jepang hadir melalui Matsui yang hampir saja mencetak gol. Namun tendangannya masih bisa diantisipasi oleh Thomas Sorensen, kiper Denmark. Baru pada menit ke-17, Samurai Biru menebas pertahanan Denmark melalui pemain muda Keisuke Honda. Tendangan bebas jarak jauh Honda tak mampu di amankan Sorensen. Skor 0 – 1 untuk keunggulan Jepang.

Denmark pun berupaya mengejar ketertinggalan setelah gol Honda tersebut. Melalui serangan yang disusun oleh para pemain Denmark, akhirnya Poulsen mampu mengirimkan umpan ke kaki Tommason. Namun, sang striker tidak dalam posisi yang bagus untuk mencetak angka. SeranganDenmark gagal.

Bahkan menit 30, para pemain Denmark harus tertunduk lesu setelah Jepang mampu menggandakan keungguluannya melalui gol yang dicetak Yasuhito Endo. Lagi-lagi Jepang berhasil mencuri poin dari sebuah tendangan bebas cantik yang tak mampu ditahan Sorensen. Babak pertama usai dengan keunggulan Jepang 0 – 2.

Memasuki babak kedua, kedua tim nampaknya tak mengendurkan serangan. Bahkan Jepang yang sudah unggul terlihat masih mencari-cari celah untuk menembus perttahanan Denmark. Endo kembali mendapatkan peluang, namun kali ini Sorensen mampu mengantisipasi datangnya bola.

Denmark juga terus mencoba membongkar pertahanan Jepang. Menit 60, Agger berpeluang mencetak angka, namun bek tangguh Liverpool ini gagal menaklukan Kawashima. Peluang emas Denmark hadir di menit ke 81 melalui sebuah tendangan penalty. Tommason yang ditunjuk mengeksekusi bola gagal menaklukan Kawashima, namun bola rebound dan disambar oleh pemain yang bermain untuk klub Feyenord tersebut. Skor menjadi 1 – 2.

Namun, enam menit berselang, Shinji Okazaki berhasil menambah pundi-pundi gol Jepang. Dengan keunggulan dua gol, Jepang hampir pasti meraih tiket ke babak 16 besar. Sampai detik terakhir The Dynamite gagal menyamakan kedudukan. Pertandingan berakhir dengan kemenangan Jepang 1 – 3.

Dengan hasil ini, Jepang menjadi Runner Up grup E dan menyingkirkan Denmark dari peta persaingan Piala Dunia 2010 ini. Jepangmenjadi wakil Asia kedua setelah di Grub B, Korea Selatan juga lolos dari penyisihan grup.


Baca Artikel Menarik Lainnya



Bisnis Online



0 comments:

Bagaimana Pendapat Kamu?


Tulis Komentar Kamu disini dengan sopan dan bukan spam tentunya. Kamu bisa Log in ke akun kamu untuk berkomentar, atau Kamu bisa berkomentar sebagai tamu dengan mengisi Nama dan URL atau boleh juga tanpa Identitas (anonymous).

Thanks for visiting my blog :)

Baca-Baca Lagi Yuuk

Artikel Terpopuler

Random Template

Tips Facebook

Berita Sepak Bola

Unik

Download Dari Azys Media

Recent News

Tips Azys Media

  © Blogger templates Newspaper by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP