banner ads banner ads banner ads banner ads banner ads

Hasil Piala Dunia 2010 Grup G: Portugal Pesta Gol Hadapi Korea Utara

Tuesday, June 22, 2010

Untuk mengamankan posisinya, Portugal yang berada di grup maut dimana terdapat Brasil dan Pantai Gading harus memenangkan pertandingan keduanya saat menjamu Korea Utara di Cape Town, Senin 21 Juni 2010. Tidak hanya menang, Portugal harus menang dengan skor sebanyak-banyaknya agar mereka bisa bersaing dengan Pantai Gading walau hanya dengan selisih gol. Dan itulah yang terjadi, Portugal menang dan berpesta gol saat melawan tim misterius asal Asia tersebut.

Jika saja kita bermain hitung-hitungan di grup G ini, maka peluang Portugal untuk lolos menemani Brasil lebih besar ketimbang Pantai Gading. Jika di pertandingan terakhir nanti Portugal kalah melawan Brasil dan Pantai Gading menang melawan Korea Utara, maka kita tinggal hitung-hitungan jumlah selisih gol saja.

Portugal saat ini mengumpulkan tujuh gol dan belum kebobolan. Namun, jika Portugal berhasil mengalahkan Brasil atau meraih hasil imbang saja maka mereka akan lolos, pantai Gading akan tersingkir karena dipertandingan terakhir nanti nilai maksimal yang akan mereka peroleh adalah empat.

Kembali ke pertandingan antara Portugal melawan Korea Utara, Christiano Ronaldo dkk sudah mulai bersemangat mencetak gol sejak menit awal pertandingan. Terlihat dari skuad starter, striker bertubuh kecil, Liedson, di bangkucadangkan oleh Carlos Quieroz dan digantikan oleh Hugo Almeida. Selain itu Danny yang penampilannya kurang menarik saat laga menghadapi Pantai Gading juga dicadangkan. Quiroz mempercayakan Simao untuk bermain sejak awal pertandingan.

Portugal yang membutuhkan poin penuh untuk modal melaju ke babak knock out langsung tancap gas. Sejak kick off, Portugal sudah melancarkan serangan-serangan berbahaya untuk menembus ketatnya pertahanan Korea Utara yang terlihat solid pada menit-menit awal pertandingan. Pada menit ke 29, Portugal membuka pesta gol melalui kaki Raul Meireles. Setelah gol ini, praktis permainan dikuasai Portugal. Namun, sampai babak pertama berakhir kedudukan tetap 1 – 0.

Babak kedua baru berjalan delapan menit Portugal berhasil menggandakan keunggulan melalui Simao Sabrosa. Bahkan tak berselang lama, Hugo Almeida berhasil menanduk bola yang diumpankan kepadanya dan mencetak tambahan gol untuk Portugal. Skor sudah semakin jauh, 3 – 0.

Setelah itu Portugal memperoleh kesempatan memperoleh gol dari tendangan bebas yang dieksekusi Tiago, sayang masih belum menemui sasaran. Namun, pada menit ke-60 dengan memanfaatkan umpan Ronaldo, Tiago akhirnya ikut mencatatkan namanya dipapan skor. Skor 4 – 0 dan Portugal tak menghentikan serangan sporadisnya.

Pada pertandingan ini, Ronaldo menunjukan kelasnya sebagai salah seorang pemain terbaik dunia. Tercatat beberapa kali Ronaldo memberikan umpan-umpan berbahaya kepada rekannya. Bahkan menit 71, Ronaldo yang sudah haus gol menciptakan peluang melalui tendangan kerasnya yang masih membentur tiang.

Karena sudah memiliki jumlah gol yang cukup banyak,menit 70 Hugo Almeida yang sebelumnya menerima kartu kuning ditarik keluar dan digantikan Liedson. Baru beberapa menit bermain, Liedson yang mendapat umpan terobosan gagal menerima bola. Namun malam itu memang keberuntungan bagi Portugal dan dirinya, bola yang hendak dibuang bek Korea justru meleset dan bergulir pelan kearah Liedson yang berdiri bebas. Hanya dengan satu sepakan keras akhirnya Portugal mencetak gol kelimanya.

Pesta gol belum berakhir, Ronaldo yang sedari tadi pengen mencetak gol akhirnya kesampaian juga. Mendapat umpan terobosan Ronaldo yang dijaga ketat barisan belakang Korut hampir saja gagal menerima bola, namun bola liar yang sempat terhalang kaki pemain belakang korut mampu dijinakan Ronaldo. Bola yang sedikit melambung dikontrol dengan bagian belakang leher dan dengan skil tinggi Ronaldo menurunkan dan menendang bola yang kemudian menjadi gol keenam dalam pertandingan ini.

Gol ini juga memutus kemandulan Ronaldo saat membela Portugal. Sejak dua tahun terakhir membela Portugal ini adalah gol pertamanya.

Portugal nampaknya tak berhenti mencetak gol, menit 89 Tiago kembali mencetak gol untuk mengakhiri perlawanan Korea Utara dengan skor sangat telak 7 – 0. Dengan kemenangan ini, Portugal kembali membuka asa untuk menjalani laga berikutnya kontra Brasil. Hasil imbang sudah cukup untuk mengantarkan tim ini menemani Brasil sebagai wakil grup G di babak knock out nanti.


Baca Artikel Menarik Lainnya



Bisnis Online



0 comments:

Bagaimana Pendapat Kamu?


Tulis Komentar Kamu disini dengan sopan dan bukan spam tentunya. Kamu bisa Log in ke akun kamu untuk berkomentar, atau Kamu bisa berkomentar sebagai tamu dengan mengisi Nama dan URL atau boleh juga tanpa Identitas (anonymous).

Thanks for visiting my blog :)

Baca-Baca Lagi Yuuk

Artikel Terpopuler

Random Template

Tips Facebook

Berita Sepak Bola

Unik

Download Dari Azys Media

Recent News

Tips Azys Media

  © Blogger templates Newspaper by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP